Gelar Upacara HGN dan HUT PGRI ke-79, Disdikbud Halbar Beri Penghargaan Bagi Guru Berprestasi

- Jurnalis

Sabtu, 30 November 2024 - 20:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Halmahera Barat, Djufri Muhamad, saat memimpin Upacara HGN dan HUT PGRI (istimewa)

Wakil Bupati Halmahera Barat, Djufri Muhamad, saat memimpin Upacara HGN dan HUT PGRI (istimewa)

JAILOLO, TM — Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) Maluku Utara, menggelar upacara Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT PGRI ke-79 yang dilaksanakan di Lapangan SMA Negeri 1 Senin (25/11/2024).

Upacara HGN dan HUT PGRI dihadiri oleh Kepala Disdikbud Halbar, para Kabid, Kabag, Kasubag dan seluruh pejabat fungsional, kepala sekolah, pengawas sekolah dan para staf dari sejumlah sekolah se-Halbar yang kompak mengenakan pakaian batik PGRI dalam pelaksanaan upacara.

Bertindak sebagai pembina upacara yakni Wakil Bupati Halmahera Barat, Djufri Muhamad dalam amanatnya membacakan sambutan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Republik Indonesia yaitu menyampaikan dengan tegas kedudukan penting para guru sebagai agen pembelajaran dan peradaban.

Sementara Kepala Disdikbud Halbar, Rosbery Uang kepada media ini menyampaikan Hari guru nasional dan HUT PGRI diperingati setiap tanggal 25 November, momentum ini menjadi peringatan jasa para guru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

Menurut Rosbery, Hari guru nasional dan HUT PGRI yang diperingati kali ini dengan tema “Guru Berinovasi, Indonesia Maju, mengajak para guru untuk terus mengembangkan diri dan menciptakan pembelajaran yang lebih kreatif dan efektif, hal tersebut membuktikan betapa pentingnya peran guru bagi bangsa.

Baca Juga :  Ngeri ! Habiskan Anggaran Miliaran Rupiah, Gedung Pengeringan Jagung di Ratem Dibiarkan Kumuh
Pemberian penghargaan dari Disdikbud Halbar kepada 7 Guru yang dinilai berprestasi (istimewa)

“Jadi pada peringatan hari guru nasional dan HUT PGRI, Pemda Halbar memberikan penghargaan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kepada guru-guru yang berprestasi,”ungkap Rosbery.

Berikut sejumlah guru-guru yang dinyatakan berprestasi dan diberikan penghargaan oleh pemerintah daerah halmahera barat melalui Disdikbud, yang diantaranya :

1. Aziz Wayudi, S.Pd (Juara I Video Konten Inspiratif Program Merdeka Belajar Pimpin Maluku Utara Tahun 2024 Juara 3 Guru dedikatif jenjang SMP tingkat nasional dalam apresiasi GTK tahun 2023 ( Guru SMP Negeri 23 Halmahera Barat)

Perayaan HUT PGRI yang diselenggarakan oleh Disdikbud bersama para Guru (istimewa)

2. Esta Rahma Tjayani, Juara I Kepala TK dedikatif tingkat provinsi maluku utara dalam jambore GTK tahun 2024. Juara 2 Video Inspiratif gerakan sekolah sehat kategori paud tingkat nasional tahun 2024, Educator Excani ALCDB Programmer South Korea-Indonesia, Juara harapan I Video konten inspiratif program merdeka belajar BPMP provinsi maluku utara tahun 2024 (TK Negeri 4 halmahera barat).

Baca Juga :  Wujudkan Management Transparansi, Efektif dan Akuntabel, Inspektorat Halbar Teken Perjanjian Kerja

3. Mirnawati, M.Pd, Juara I Guru dedikatif jenjang SMP tingkat provinsi maluku utara dalam jambore GTK hebat tahun 2024. (Guru SMP Negeri 19 Halbar)

4. Anton Sumarno, S.Pd Juara I Kepala Satuan paud dedikatif tingkat provinsi maluku utara dalam jambore GTK hebat tahun 2024 (SPS POS PAUD Terang Bangsa)

5. Falentina Aes, S.Pd, M.M Juara I Kepala SD dedikatif tingkat provinsi maluku utara dalam jambore GTK hebat tahun 2024. (SD Negeri 17 Halbar)

6. Tilik Astriyani, S.Pd Juara I Guru TK dedikatif tingkat provinsi maluku utara dalam jambore GTK hebat tahun 2024. (Guru TK Negeri 4 Halbar)

7. Pemda Award tingkat provinsi dan 10 Kabupaten Kota, Dinas Pendidikan keluar sebagai Juara 2 Inovasi dan Juara 5 Responsif.*(red/Ghe).

Berita Terkait

Terpilih Secara Aklamasi, Muhammad Idhar Bakri Pimpin DPD GMNI Maluku Utara Periode 2025-2027
Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemda Halbar Hadirkan GPM Jelang Idul Fitri 
Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid
Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 
Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus
TP-PKK Halbar Masa Bhakti 2025-2030 Resmi Dilantik, Bupati James Uang: Eksistensi PKK Harus Lebih Proaktif Untuk Menjawab Tantangan Zaman
Pekan Depan, Pemda Halbar Mulai Start Safari Ramadhan 1446 Hijriah
Ketum dan Ketua Bidang Kemaritiman DPP Dikabarkan Hadir Pada Konferda Ke-II DPD GMNI di Halbar, Ini Harapan Sekretaris 
Berita ini 21 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 03:03 WIB

Terpilih Secara Aklamasi, Muhammad Idhar Bakri Pimpin DPD GMNI Maluku Utara Periode 2025-2027

Selasa, 18 Maret 2025 - 20:09 WIB

Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemda Halbar Hadirkan GPM Jelang Idul Fitri 

Selasa, 18 Maret 2025 - 03:08 WIB

Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid

Kamis, 13 Maret 2025 - 20:08 WIB

Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:40 WIB

Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus

Berita Terbaru

error: