Dihadiri Umat Muslim Dalam Perayaan Natal, Yoram Uang Ajak Masyarakat Tetap Jaga Toleransi

- Jurnalis

Sabtu, 2 Desember 2023 - 07:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Panitia Penyelenggara Pemda Bermazmur, Yoram Uang (dok/terasmalut)

Ketua Panitia Penyelenggara Pemda Bermazmur, Yoram Uang (dok/terasmalut)

teramalut , JAILOLO — Ketua Panitia Pelaksana Pemda Bermazmur, Yoram Uang Mengapresiasi kehadiran masyarakat muslim dalam Perayaan Natal dan Tahun BarNataru) yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara.

Hal itu disampaikan Yoram, usai perayaan Nataru di Lapangan Tembesi Jaya, Desa Soasangaji Tuguis, Kecamatan Tabaru, Jumat (1/12) Malam.

“Kehadiran muslim pada acara ini saya sangat apresiasi, karena dari dulu di Kecamatan Ibu, kerukunan antar umat sangat terjaga. Jadi kami sangat apresiasi,”ungkap Yoram.

Yoram juga menyampaikan, toleransi antar umat di Kecamatan Ibu sudah terjaga sedari dulu.

Baca Juga :  Kolaborasi Dengan Pemdes Lako Akelamo, KKIG Halbar Gelar Peringatan Maulid Nabi 1445 Hijriyah

Ia menceritakan, bahwa kegiatan keagamaan Islam yang dilaksanakan di Kecamatan Ibu, semisal Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ), juga dihadiri masyarakat Nasrani.

“Sebaliknya Natal seperti ini juga dihadiri masyarakat Muslim,”ujarnya.

Untuk itu, Yoram berharap, agar masyarakat tidak terpengaruh dengan isu provokatif di luar Halmahera Barat.

“Karena memang Modal kita adalah kekompakan, silahturahmi yang lebih baik. Terlebih khusus untuk di Kecamatan Ibu, baik saudara-saudara Muslim mau pun Nasrani, kita keluarga satu darah atau satu gen,”tuturnya.

Baca Juga :  Danrem 152/Babullah Ternate Pimpin Sertijab Danyonif 732 Banau

Selain itu, Wakil Ketua Umum DPP APDESI ini menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung sehingga perayaan Nataru Pemerintah Halmahera Barat, yang ke 3 itu bisa terlaksana dengan baik.

“Saya sangat berterimakasih sebagai Ketua Panitia, karena acara yang di skedul benar-benar berjalan dengan baik dari awal hingga berakhir dengan antusias masyarakat begitu banyak,”ucapnya

“Awalnya kami rencanakan kehadiran kurang lebih 3000, akan tetapi yang hadir berkisar 6000 hingga 7000 orang,”tandas Yoram Uang.*(Red/Ghez)

Berita Terkait

Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemda Halbar Hadirkan GPM Jelang Idul Fitri 
Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid
Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 
Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus
TP-PKK Halbar Masa Bhakti 2025-2030 Resmi Dilantik, Bupati James Uang: Eksistensi PKK Harus Lebih Proaktif Untuk Menjawab Tantangan Zaman
Pekan Depan, Pemda Halbar Mulai Start Safari Ramadhan 1446 Hijriah
Ketum dan Ketua Bidang Kemaritiman DPP Dikabarkan Hadir Pada Konferda Ke-II DPD GMNI di Halbar, Ini Harapan Sekretaris 
Periode Kedua, Akselerasi Peningkatan Taraf Hidup Masyarakat Halbar Jadi Fokus Utama Pemerintahan JUJUR
Berita ini 23 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 20:09 WIB

Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemda Halbar Hadirkan GPM Jelang Idul Fitri 

Selasa, 18 Maret 2025 - 03:08 WIB

Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid

Kamis, 13 Maret 2025 - 20:08 WIB

Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:40 WIB

Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus

Selasa, 11 Maret 2025 - 21:51 WIB

TP-PKK Halbar Masa Bhakti 2025-2030 Resmi Dilantik, Bupati James Uang: Eksistensi PKK Harus Lebih Proaktif Untuk Menjawab Tantangan Zaman

Berita Terbaru

error: