Menjawab Program Halbar Cerdas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan

- Jurnalis

Kamis, 24 Oktober 2024 - 14:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Roesberi Uang, Kepala Disdikbud Halbar (Dok/terasmalut)

Roesberi Uang, Kepala Disdikbud Halbar (Dok/terasmalut)

JAILOLO, TM — Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) Maluku Utara, terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas Pendidikan di Daerahnya. Hal ini terbukti dengan adanya peningkatan signifikan anggaran yang dialokasikan untuk pembangunan fisik sekolah dalam beberapa tahun terakhir.

Berdasarkan data yang diperoleh, Pemerintah Daerah melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Halmahera Barat menunjukkan bahwa alokasi anggaran Dana Alokasi Khsus (DAK) dan Dana Alokasi Umum (DAU) untuk pembangunan sekolah mengalami lonjakan yang cukup signifikan dari tahun 2021 hingga 2024. Terutama untuk jenjang pendidikan dasar (SD) dan menengah pertama (SMP), anggaran yang dialokasikan terus meningkat setiap tahunnya.

ANGGARAN PENDIDIKAN HALMAHERA BARAT MELONJAK, INFRASTRUKTUR SEKOLAH MAKIN MEMBAIK

Peningkatan anggaran ini kemudian direalisasikan dalam bentuk pembangunan berbagai fasilitas sekolah, seperti ruang kelas baru, laboratorium, perpustakaan, ruang guru, dan fasilitas pendukung lainnya. Hal ini tentunya sangat bermanfaat untuk meningkatkan kenyamanan dan kualitas proses belajar mengajar di sekolah-sekolah di halbar.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Halmahera Barat, Rosberi Uang, mengatakan bahwa peningkatan anggaran ini merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah untuk mewujudkan program Halbar Cerdas. Dengan adanya fasilitas sekolah yang lebih baik diharapkan dapat meningkatkan motivasi belajar siswa, serta kualitas Pendidikan dan lulusan yang dihasilkan.

“Untuk pembangunan fisik yang direalisasikan muali dari pembangunan baru atau rehab ruang Belajar, ruang Laboratorium Komputer, ruang Guru, ruang Perpustakaan, ruang Aula, UKS, Toilet, Pembangunan Pagar, Pembangunan Rumah Guru, Pengadaan Laptop, Pemasangan Paving, Ruang Inklusif yang bersumber dari DAK tahun 2021 hingga 2024 total Rp. 73.207.586.987. sementara DAU 2021 hingga 2024 totalnya sebesar Rp. 95.000.000.000,”ketusnya.

Istimewa

Menurutnya, Jika pada tahun 2021 anggaran untuk pembangunan sekolah dasar sebesar Rp 9.209.514.000, maka pada tahun 2024 Anggarannya meningkat menjadi Rp.14.545.021.000. peningkatan yang signifikan ini menunjukkan bahwa pemerintah daerah benar-benar serius dalam upaya meningkatkan kualitas Pendidikan di tingkat dasar.

“Dengan adanya fasilitas sekolah yang lebih baik, diharapkan dapat meningkatkan Kualitas Pembelajaran (Siswa dapat belajar dengan lebih nyaman dan efektif), Prestasi Siswa (Fasilitas yang lengkap dapat mendukung kegiatan belajar mengajar yang lebih efektif), Minat Masyarakat Terhadap Pendidikan (Orang tua akan lebih tertarik untuk menyekolahkan anaknya jika fasilitas sekolahnya baik),”ucap Rosberi

Istimewa

Peningkatan anggaran dan pembangunan fisik di halmahera barat merupakan langkah yang sangat positif dalam upaya meningkatkan kualitas Pendidikan. “Harapannya dengan adanya fasilitas yang lebih baik, Generasi muda halmahera barat dapat tumbuh menjadi generasi cerdas, berkualitas, dan mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional,”ujarnya.

Baca Juga :  Plh Manager PLN Halbar Bantah Korban Lakalantas di Gunung Manyasal Pegawai PLN

PROGRAM INDONESIA PINTAR (PIP) DI HALMAHERA BARAT BERJALAN KONSISTEN, TINGKATKAN AKSES PENDIDIKAN

Komitmen pemerintah kabupaten halmahera barat dalam meningkatkan akses pendidikan bagi seluruh warga tampaknya semakin nyata. Program Indonesia Pintar (PIP) yang telah berjalan selama tiga tahun terakhir, yakni 2021 hingga 2023 menjadi bukti nyata dari upaya tersebut.

Sebagaimana data yang diperoleh dari pip.kemendikbud.go.id menunjukkan keseriusan pemda dalam memastikan bahwa anak-anak dari keluarga kurang mampu tetap dapat bersekolah. Bantuan PIP yang diberikan diharapkan dapat meringankan beban biaya pendidikan keluarga, sehingga anak-anak dapat fokus pada proses belajar mereka.

Rosberi menyampaikan apresiasinya atas program PIP ini. “PIP telah menjadi angin segar bagi pendidikan di Halmahera Barat. Dengan adanya bantuan ini, banyak anak-anak yang sebelumnya kesulitan melengkapi kebutuhan sekolah, kini dapat bersekolah dengan nyaman,”ucapnya.

DAMPAK POSITIF PIP BAGI PENDIDIKAN DI HALMAHERA BARAT

Selain meningkatkan akses pendidikan, PIP juga diharapkan dapat memberikan dampak positif lainnya, seperti :

Meningkatkan angka partisipasi sekolah : Dengan adanya bantuan PIP, diharapkan semakin banyak anak dari keluarga kurang mampu yang mau dan mampu melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. 

• Meningkatkan prestasi belajar : Bantuan PIP dapat digunakan untuk membeli buku, alat tulis, dan keperluan belajar lainnya yang dapat mendukung peningkatan prestasi siswa. 

• Menurunkan angka putus sekolah : Dengan meringankan beban biaya pendidikan, PIP diharapkan dapat mencegah siswa putus sekolah di tengah jalan.

Ia menyebut, Bahwa Program Indonesia Pintar merupakan bantuan berupa uang tunai, perluasan akses, dan kesempatan belajar dari pemerintah yang diberikan kepada peserta didik dan mahasiswa yang berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin untuk membiayai pendidikan.

“Program Indonesia Pintar telah membuktikan keberhasilannya dalam meningkatkan akses pendidikan bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu di Halmahera Barat. Konsistensi dalam pelaksanaan program ini menjadi bukti nyata komitmen pemerintah daerah dalam mewujudkan pendidikan yang berkeadilan,”bebernya.

“Untuk pencarian PIP Kabupaten Halmahera Barat pada tahun 2021 hingga 2024 senilai Rp 6.499.500.000 dengan total penerima sebanyak 10.720 siswa se-halmahera barat,”ungkap Rosberi.

PROGRAM HALBAR CERDAS MAMPU TURUNKAN ANGKA PUTUS SEKOLAH DI HALMAHERA BARAT

Kabar gembira datang dari Kabupaten Halmahera Barat. Berkat implementasi program-program cerdas yang digagas oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, angka putus sekolah di daerah ini berhasil ditekan secara signifikan. Data terbaru menunjukkan penurunan jumlah siswa yang putus sekolah baik di tingkat Sekolah Dasar (SD) maupun Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada tahun 2023 dibandingkan tahun sebelumnya.

Baca Juga :  Pererat Silaturahmi, KKSS dan IWSS Halmahera Bagikan 430kg Hewan Kurban ke Warga

Terhitung sejak 2022 terdapat 192 siswa SD dan 109 siswa SMP yang putus sekolah. Namun, angka tersebut berhasil ditekan menjadi 67 siswa SMP dan 115 siswa SD pada tahun 2023. Penurunan yang cukup signifikan ini menunjukkan keberhasilan upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan akses dan kualitas pendidikan.

Data ini sejalan dengan rapor pendidikan Halmahera Barat yang menunjukkan bahwa Angka Partisipasi Sekolah anak usia 7 hingga 15 tahun masih tinggi, sekitar 98,96% pada tahun 2024 dan partisipasi anak usia 5-6 tahun sebesar 81,84% pada tahun yang sama.

ANGKA PARTISIPASI SEKOLAH (APS)

Dalam APS terdapat dalam dua variabel yakni APS Sedang dan Tinggi, Untuk APS Sedang sendiri meliputi (5-6) dengan skor tahun ini 81,24, Naik 1,24 dari 2023 (Skor 80), Sementara APS Tinggi (7-15) dengan skor tahun ini 98,96, turun di angka 0,07 dari 2023 (skor 99,03).

Apa Saja Program Cerdas yang Dilaksanakan? Beberapa program inovatif yang telah berhasil dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Halmahera Barat antara lain :

Peningkatan kualitas guru : Melalui berbagai pelatihan dan program pengembangan profesional, kualitas guru terus ditingkatkan sehingga mampu memberikan pembelajaran yang lebih efektif. 

• Peningkatan sarana dan prasarana sekolah : Pembangunan dan perbaikan sarana dan prasarana sekolah dilakukan secara berkelanjutan untuk menciptakan lingkungan belajar yang nyaman dan kondusif. 

• Kerjasama dengan komunitas: Dinas Pendidikan menjalin kerjasama dengan berbagai komunitas, tokoh masyarakat, dan lembaga swadaya masyarakat untuk bersama-sama mengatasi masalah putus sekolah.

FAKTOR PENDUKUNG KEBERHASILAN 

Beberapa faktor yang mendukung keberhasilan program-program tersebut antara lain: 

Komitmen pemerintah: Pemerintah daerah menunjukkan komitmen yang kuat dalam meningkatkan kualitas pendidikan. 

• Keterlibatan masyarakat: Masyarakat turut berperan aktif dalam mendukung program-program pendidikan. 

• Kerjasama lintas sektor: Koordinasi yang baik antara Dinas Pendidikan dengan dinas terkait lainnya serta lembaga swadaya masyarakat sangat penting dalam mencapai keberhasilan.

Penurunan angka putus sekolah di Halmahera Barat merupakan prestasi yang patut diapresiasi. “Keberhasilan ini menunjukkan bahwa dengan komitmen dan kerja sama yang baik, masalah putus sekolah dapat diatasi. Semoga keberhasilan ini dapat menginspirasi daerah lain untuk terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan,”tandasnya.*(red/tm01)

 

Berita Terkait

Terpilih Secara Aklamasi, Muhammad Idhar Bakri Pimpin DPD GMNI Maluku Utara Periode 2025-2027
Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemda Halbar Hadirkan GPM Jelang Idul Fitri 
Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid
Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 
Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus
TP-PKK Halbar Masa Bhakti 2025-2030 Resmi Dilantik, Bupati James Uang: Eksistensi PKK Harus Lebih Proaktif Untuk Menjawab Tantangan Zaman
Pekan Depan, Pemda Halbar Mulai Start Safari Ramadhan 1446 Hijriah
Ketum dan Ketua Bidang Kemaritiman DPP Dikabarkan Hadir Pada Konferda Ke-II DPD GMNI di Halbar, Ini Harapan Sekretaris 
Berita ini 538 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 03:03 WIB

Terpilih Secara Aklamasi, Muhammad Idhar Bakri Pimpin DPD GMNI Maluku Utara Periode 2025-2027

Selasa, 18 Maret 2025 - 20:09 WIB

Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemda Halbar Hadirkan GPM Jelang Idul Fitri 

Selasa, 18 Maret 2025 - 03:08 WIB

Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid

Kamis, 13 Maret 2025 - 20:08 WIB

Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:40 WIB

Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus

Berita Terbaru

error: