Ciptakan Wirausahawan Baru, Ketua Dekranasda Meri Uang Dorong Pelatihan Pembatik di Halbar

- Jurnalis

Rabu, 8 November 2023 - 16:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Istimewa (dok/terasmalut)

Foto Istimewa (dok/terasmalut)

terasmalut — Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara, Meri Uang Popala berharap industri batik di Halmahera Barat terus berkembang dengan adanya generasi pembatik muda.

Ketua Dekranasda Halmahera Barat kepada terasmalut.id, Rabu 08 November 2023, menyampaikan Kegiatan pembatik yang di laksanakan ini melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah. Khususnya Halmahera Barat di tahun 2003 itu modal awalnya dari pemerintah pusat melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.

Dikatakan Meri, Bahwa yang terlibat sebagai pembatik tersebut merupakan para generasi yang rata-rata belum menikah mulai dari usia 15 sampai 25 tahun sehingga ketika tamat SMA kemudian belum bisa lanjut kuliah potensi-potensi yang mereka miliki bisa dimanfaatkan.

“Hadirnya pelatihan membatik sebagai upaya Dekranasda Halmahera Barat untuk menciptakan generasi pengrajin dan wirausahawan baru, guna mengembangkan industri batik di Indonesia, khususnya halmahera barat,”katanya.

Baca Juga :  Komisi I DPRD Halbar Desak DPM-PD Evaluasi Kinerja Pemdes dan BPD

Menurutnya, Pihaknya saat ini masih memulai Pelatihan dari rumah perempuan selanjutnya akan dilanjutkan ke rumah produksi kemudian akan disiapkan toko untuk diperjualbelikan hasilnya.

“Anak-anak ini memiliki potensi yang luar bisa sehingga ini harus didukung oleh pemerintah daerah dalam rangka pengembangan potensi karena kalau dilakukan secara pribadi tentu akan tidak bisa berkembang,”ujarnya.

Tampak Ketua Dekranasda Halbar, Meri Uang Popala saat mendampingi para pengrajin batik

Untuk kelompok pengrajin batik, lanjut Meri, sudah sebanyak lima kelompok yang meliputi tiga kecamatan yakni kecamatan Sahu, Sahu Timur dan Jailolo. Dan akan dilakukan pendampingan secara rutin sehingga tidak sebatas dilatih tetapi terus dikembangkan.

“Apalagi saat ini mereka juga sebagai pencari pekerjaan. Jadi mereka bisa memanfaatkan potensi yang mereka miliki sehingga mereka tidak perlu lagi ke mana-mana untuk mencari pekerjaan,”ungkap Meri.

Ketua PKK Kabupaten Halmahera Barat itu juga mengaku sudah berkoordinasi dengan Bupati agar potensi tersebut dimanfaatkan terus dikembangkan kemudian dibarengi dengan brand “Batik Sasadu” sehingga pengrajin batik ini terus meregenerasi khususnya di kabupaten halmahera barat.

Baca Juga :  Pekan Depan, Novelheins Sakalaty Bakal Dimintai Keterangan di Mapolres Halbar

“Jadi harus didorong juga dengan anggaran, dan harus disiapkan fasilitas berupa rumah produksi yang disiapkan oleh pemerintah daerah. Sehingga semua yang sudah dilatih ini tidak mubazir.

Meri berharap, kualitas dimiliki oleh para generasi itu tetap dijaga, sehingga hasil karya batik sasadu yang di kerjakan itu bisa diminati oleh orang banyak terutama masyarakat halbar agar bisa menggunakan produk daerah sendiri.

“Intinya untuk promosi masih sifatnya lokal, dan itu tugasnya PKK yang mempromosikan. tetapi tidak menutup kemungkinan juga nanti dipromosikan keluar, yang terpenting para pengrajin tetap konsisten untuk menjaga potensi yang dimiliki,”ucapnya.*[Ghe]

Berita Terkait

Terpilih Secara Aklamasi, Muhammad Idhar Bakri Pimpin DPD GMNI Maluku Utara Periode 2025-2027
Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemda Halbar Hadirkan GPM Jelang Idul Fitri 
Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid
Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 
Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus
TP-PKK Halbar Masa Bhakti 2025-2030 Resmi Dilantik, Bupati James Uang: Eksistensi PKK Harus Lebih Proaktif Untuk Menjawab Tantangan Zaman
Pekan Depan, Pemda Halbar Mulai Start Safari Ramadhan 1446 Hijriah
Ketum dan Ketua Bidang Kemaritiman DPP Dikabarkan Hadir Pada Konferda Ke-II DPD GMNI di Halbar, Ini Harapan Sekretaris 
Berita ini 58 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 03:03 WIB

Terpilih Secara Aklamasi, Muhammad Idhar Bakri Pimpin DPD GMNI Maluku Utara Periode 2025-2027

Selasa, 18 Maret 2025 - 20:09 WIB

Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemda Halbar Hadirkan GPM Jelang Idul Fitri 

Selasa, 18 Maret 2025 - 03:08 WIB

Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid

Kamis, 13 Maret 2025 - 20:08 WIB

Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:40 WIB

Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus

Berita Terbaru

error: