JAILOLO, terasmalut — Sebanyak lima Kecamatan di Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Meri Uang Popala, Calon DPRD Provinsi Maluku Utara (Malut) Dapil I Ternate-Halbar, telah menyelesaikan kegiatan Kampanye.
Lima Kecamatan tersebut diantaranya Kecamatan Ibu Selatan, Sahu, Jailolo, Loloda dan Loloda Tengah yang sudah diselenggarakan Kampanye oleh Meri Uang Popala, yang terhitung sejak tahapan Kampanye dimulai pada tanggal 28 November 2023.
Dalam gelaran kampanye itu, Sosok perempuan yang merupakan istri dari Bupati Halmahera Barat itu secara masif melakukan kampanye dalam rangka menjelaskan simulasi dan tata cara pemilihan kepada masyarakat.
Melalui Kampanye, pemaparan kepada masyarakat di sejumlah kecamatan. Hal inilah yang membuat kaget dan tidak menyangka banyak disukai oleh berbagai kalangan, tentunya ini akan menjadi sebuah energi baginya untuk terus turun kelapangan menyapa masyarakat secara umum di kabupaten halmahera barat khususnya dan umumnya daerah-daerah yang merupakan daerah pemilihannya.
“Jadi dari lima kecamatan, terdapat sebanyak 87 Desa dari 173 Desa se-Halmahera Barat yang sudah kami sambangi,”kata Meri Uang Popala kepada media ini, Selasa 09 Januari 2024.

Calon Anggota DPRD Provinsi Maluku Utara itu menyebut, Kampanye yang dilakukan di Kecamatan Ibu Selatan juga didampingi oleh rekannya yakni Bapak Yan Franky Luang yang juga merupakan Caleg dari Dapil I Ternate-Halbar dari partai Demokrat dan selama dua hari berturut-turut.
“Sebelumnya, Dua hari berturut-turut kami lakukan kampanye di Kecamatan Ibu selatan itu bersama Bapak Frangki Luang. Dan Calon Anggota DPRD Kabupaten Halmahera Barat Dapil II,”ungkapnya.
“Sehingga total desa di Kecamatan Ibu Selatan yang sudah dilaksanakan kampanye sebanyak 14 desa. Hari ini (red-09/01/24) dan besok kecamatan Sahu Timur dua hari berturut,”sambung Meri Uang Popala.
Ia juga menambahkan, dari 173 Desa masih tersisa 86 desa yang belum diselesaikan kampanye. Namun, Meri meyakini bahwa akan diselesaikan dalam bulan ini juga.
“Meskipun masih 86 Desa, kami tetap optimis dan ditargetkan pada 20 januari sudah akan dituntaskan di semua desa se-halmahera barat untuk dilaksanakan kampanye tatap muka. Dan selanjutnya pada tanggal 21 akan dilaksanakan kampanye secara terbuka,”tandas Meri Uang Popala.*(Red/Ghe).