TERASMALUT.ID – Jumlah kuota haji untuk Kabupaten Halmahera Barat tahun 2023 berjumlah 72 jemaah. Jumlah ini bertambah enam jemaah dari jumlah sebelumnya. Berdasarkan surat keputusan Gubernur Maluku Utara kuota untuk Kabupaten Halmahera Barat 68 kuota.
Kepala Kemenag Halbar Hasbullah Tahir menjelaskan, jumlah tersebut terdiri dari jemaah yang tertunda pada masa covid sebanyak 62 jemaah ditambah dengan enam jemaah lansia. “Jadi jumlah kuota haji Kabupaten Halmahera Barat sebanyak 68 kuota,”tutur Hasbullah dalam konferensi pers, Selasa (23/5/2023).
Namun dalam perjalanannya, Indonesia mendapat menambahkan jatah kuota haji dari Kerajaan Arab Saudi sebanyak 8.000 kuota.
Dari jumlah itu, Pemerintah Provinsi Maluku Utara lalu mendapat tambahan kuota sebanyak 119 kuota dari pemerintah pusat.
“Dan Kabupaten Halmahera Barat dapat tambahan enam kuota,” kata dia.
“Tambahan kuota 6 kemudian kami ambil dari nomor urut porsi. Dari jumlah itu hanya 4 yang bersedia. 2 orang lainnya, satu belum bersedia dan satu telah meninggal. Sehingga total jemaah haji yang berangkat pada tahun ini berjumlah 72 jemaah,”papar Hasbullah.
Hasbullah mengatakan jumlah calon jemaah haji lansia asal Kabupaten Halbar sebanyak enam jemaah. Mereka akan diberikan pelayanan khusus oleh tim medis. Mulai dari keberangkatan dari Halmahera Barat sampai di Madinah dan Mekkah.
“Harapan saya, tidak ada jemaah yang drop. Jemaah harus punya pengetahuan tentang tauhid haji, punya pengetahuan fiqih, tahu tata cara haji. Dan harus tertib.
Semoga jemaah haji bisa melaksanakan ibadah haji secara sempurna dan pulang ke kampung halaman dengan sehat walafiat,”pungkasnya.*(Ghez)