DPP Demokrat Putuskan Usung Petahana di Pilkada Halmahera Barat

- Jurnalis

Rabu, 12 Juni 2024 - 19:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penyerahan Surat Tugas Oleh DPP Demokrat kepada Pasangan JUJUR (Istimewa)

Penyerahan Surat Tugas Oleh DPP Demokrat kepada Pasangan JUJUR (Istimewa)

JAILOLO, terasmalut — Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat, resmi memutuskan mengusung petahana James Uang dan Djufri Muhamad, untuk Pemilihan Bupati (Pilbup) Kabupaten Halmahera Barat 2024.

Kepastian tersebut disampaikan James Uang, usai menerima surat rekomendasi tahap pertama (Surat Tugas) kepada pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati dengan akronim JUJUR di Auditorium Yudhoyono Kantor Pusat DPP Demokrat Jalan Proklamasi Jakarta Pusat.

“DPP Demokrat sudah mengeluarkan surat keputusan tahap pertama untuk Pilkada Halmahera Barat. SK tahap pertama ini diserahkan langsung oleh Sekjen DPP Demokrat, Teuku Riefky Harsya dan Wakil ketua bappilu DPP Andy Nurpati kepada saya dan pak Djufri Muhamad untuk melanjutkan roda pemerintahan periode 2024-2029,”kata James Uang melalui press releasenya (12/05/24).

Baca Juga :  Hasil Survei SDI, Elektabilitas Pasangan James-Djufri Masih Dianggap yang Terbaik

“Surat tugas yang diserahkan DPP tersebut Bernomor ; 267/ST/Cakada/Satgas-PD/ VI/2024 ditandatangani oleh Sekjen (H. Teuku Riefky Harsya, B, SC. MT),”sambung James.

James juga mengatakan, dengan diterimanya surat tugas dari DPP Partai Demokrat, dirinya bersama Djufri Muhamad akan melaksanakan tugas sebagaimana amanah yang diberikan oleh DPP semaksimal mungkin dengan penuh tanggungjawab.

“Surat tugas yang diberikan kepada kami merupakan bentuk kepercayaan kepada kami untuk melanjutkan roda pemerintahan, sehingga harus benar-benar dimaksimalkan sebaik mungkin dengan penuh tanggungjawab,”tuturnya.

Baca Juga :  MTQ Tingkat Kabupaten Halbar ke-XXIX Resmi Dihelat

Sebagai informasi, pada Pileg 2024 yang lalu, Demokrat meraih enam kursi dari 25 kursi yang ada di di DPRD Kabupaten halmahera barat. Demokrat menjadi partai pemenang pertama di Halbar.

Diketahui, James Uang merupakan Bupati Halbar yang juga sebagai Wakil Ketua Partai Demokrat Provinsi Maluku Utara saat ini. Sementara Djufri Muhamad merupakan Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Halmahera Barat.*(Red/Ghe)

Berita Terkait

Terpilih Secara Aklamasi, Muhammad Idhar Bakri Pimpin DPD GMNI Maluku Utara Periode 2025-2027
Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemda Halbar Hadirkan GPM Jelang Idul Fitri 
Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid
Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 
Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus
TP-PKK Halbar Masa Bhakti 2025-2030 Resmi Dilantik, Bupati James Uang: Eksistensi PKK Harus Lebih Proaktif Untuk Menjawab Tantangan Zaman
Pekan Depan, Pemda Halbar Mulai Start Safari Ramadhan 1446 Hijriah
Ketum dan Ketua Bidang Kemaritiman DPP Dikabarkan Hadir Pada Konferda Ke-II DPD GMNI di Halbar, Ini Harapan Sekretaris 
Berita ini 64 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 03:03 WIB

Terpilih Secara Aklamasi, Muhammad Idhar Bakri Pimpin DPD GMNI Maluku Utara Periode 2025-2027

Selasa, 18 Maret 2025 - 20:09 WIB

Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemda Halbar Hadirkan GPM Jelang Idul Fitri 

Selasa, 18 Maret 2025 - 03:08 WIB

Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid

Kamis, 13 Maret 2025 - 20:08 WIB

Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:40 WIB

Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus

Berita Terbaru

error: