Tahap Pertama, Hati Nurani Rakyat Rekomendasikan JUJUR di Pilkada Halbar 2024

- Jurnalis

Jumat, 7 Juni 2024 - 20:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penyerahan Rekomendasi Tahap Pertama Partai Hanura kepada Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, James Uang dan Djufri Muhamad (dok/istimewa)

Penyerahan Rekomendasi Tahap Pertama Partai Hanura kepada Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, James Uang dan Djufri Muhamad (dok/istimewa)

JAILOLO, terasmalut — Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) menyerahkan surat rekomendasi tahap Pertama pada pasangan calon bupati dan wakil bupati Halmahera Barat (Halbar) Maluku Utara, James Uang dan Djufri Muhamad (JUJUR) Jilid dua untuk maju di pilkada Halbar 27 November 2024.

Surat Rekomendasi tahap Pertama DPP Hanura itu di serahkan oleh ketua DPD Hanura Propinsi Maluku Utara Basri Salama didampingi Ketua DPC Hanura Halbar Hardy Hayyun dan diterima langsung oleh pasangan calon bupati dan wakil bupati halbar James Uang dan Djufri Muhamad di Kantor DPP Hanura The City Tower Lantai 18, Jln.Mh.Thamrin no. 81 Dukuh atas Menteng Jakarta Pusat, Jumat (7/6/2024).

James Uang melalui siaran pers yang diterima Media mengatakan, melalui surat rekomendasi tahap pertama itu, Dirinya dan Djufri diminta melakukan konsolidasi politik dengan seluruh Kaders partai Hanura dan juga partai koalisi lainnya yang mengusungnya bersama Djufri Muhamad sebagai calon petahana di pilkada Halbar 2024.

Baca Juga :  Ditunjuk Sebagai Ketua Tim TPPAS, Wakil Bupati Halbar Perintahkan Tim Intens Lakukan Investigasi Kasus Stunting

“Alhamdulillah puji Tuhan, Jujur jilid dua sudah menerima surat rekomendasi tahap pertama, setelah penyerahan rekomendasi tahap pertama ini, Jujur diminta untuk melakukan konsolidasi politik bersama seluruh kaders partai Hanura dan partai koalisi lainnya,”kata James Uang.

Menurut James, rekomendasi tahap pertama oleh Partai Hanura itu akan dibawa oleh pasangan calon bupati dan wakil bupati ke KPU Kabupaten Halmahera Barat sebagai syarat untuk mengikuti kontestasi pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) November 2024 mendatang.

“Rekomendasi ini nanti di bawa oleh kami sebagai pasangan calon bupati dan wakil ke KPU Halbar, karena ini merupakan salah satu syarat untuk mengikuti kontestasi di Pilkada,”ungkap James

Hal senada disampaikan Calon Wakil Bupati Djufri Muhamad, menurutnya surat rekomendasi tersebut akan digunakan JUJUR Jilid Dua untuk melakukan sosialisasi dan komunikasi di internal Hanura, serta melakukan komunikasi eksternal dalam rangka pemenuhan persyaratan pencalonan atau menambah dukungan partai koalisi demi memenuhi minimum persyaratan pencalonan kepala daerah.

Baca Juga :  Akselerasi Pencegahan Korupsi, Bupati James Uang Minta SKPD Kelola Anggaran Sesuai Ketentuan

Sebelumnya, lanjut Djufri, Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati dengan tagline JUJUR telah mendaftar sebagai calon kepala daerah ke DPC Partai Hanura Halbar, bukan cuman itu, pasangan Jujur juga telah mengikuti seluruh rangkaian mekanisme Partai Hanura yang diterapkan melalui DPP, DPD hingga Ke DPC.

“Saya punya keyakinan bahwa Hanura tetap mengusung JUJUR Jilid Dua, karena seluruh rangkaian mekanisme Partai telah diikuti secara baik oleh pasangan jujur,”ujar Djufri

Calon Petahana Wakil Bupati Halbar mendampingi James Uang ini mengucapkan terima kasih kepada ketua DPD Partai Hanura Provinsi Maluku Utara Basri Salama dan Ketua DPC Partai Hanura Halbar Hardi Hayyun atas dedikasinya untuk berkoalisi dengan pasangan jujur di pilkada Halbar 2024.

“Terimakasih saya ucapkan kepada ketua DPD Hanura Malut, Bapak Basri Salama dan Ketua DPC Hanura Halbar Bapak Hardi Hayyun atas pengorbanan tenaga, pikiran dan waktunya sehingga hari ini pasangan Jujur telah berhasil menerima rekomendasi ini,”pungkasnya.*(Red/Ghe)

Berita Terkait

Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid
Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 
Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus
TP-PKK Halbar Masa Bhakti 2025-2030 Resmi Dilantik, Bupati James Uang: Eksistensi PKK Harus Lebih Proaktif Untuk Menjawab Tantangan Zaman
Pekan Depan, Pemda Halbar Mulai Start Safari Ramadhan 1446 Hijriah
Ketum dan Ketua Bidang Kemaritiman DPP Dikabarkan Hadir Pada Konferda Ke-II DPD GMNI di Halbar, Ini Harapan Sekretaris 
Periode Kedua, Akselerasi Peningkatan Taraf Hidup Masyarakat Halbar Jadi Fokus Utama Pemerintahan JUJUR
DPMPD Halbar Harap Bumdes Jeli Manfaatkan Potensi Desa untuk Kesejahteraan Masyarakat 
Berita ini 17 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 03:08 WIB

Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid

Kamis, 13 Maret 2025 - 20:08 WIB

Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:40 WIB

Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus

Selasa, 11 Maret 2025 - 21:51 WIB

TP-PKK Halbar Masa Bhakti 2025-2030 Resmi Dilantik, Bupati James Uang: Eksistensi PKK Harus Lebih Proaktif Untuk Menjawab Tantangan Zaman

Selasa, 11 Maret 2025 - 09:39 WIB

Pekan Depan, Pemda Halbar Mulai Start Safari Ramadhan 1446 Hijriah

Berita Terbaru

Wakil Bupati Halmahera Barat, Djufri Muhamad

Halmahera Barat

Pekan Depan, Pemda Halbar Mulai Start Safari Ramadhan 1446 Hijriah

Selasa, 11 Mar 2025 - 09:39 WIB

error: