JAILOLO, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) berkolaborasi dengan Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Halmahera Barat Halbar membagikan Sajadah ke Masjid-masjid.Program kepedulian dalam bentuk bantuan Sajadah itu, diserahkan langsung oleh Bupati Halbar James Uang yang didampingi oleh Sekda Halbar Syahril Abd. Rajak, Kepala Inspektorat Halbar Martinus Djawa dan Kaban Kesbangpol M. Syarif Ali, yang diterima lagsung oleh para Imam Masjid se-Halmahera Barat.
Kepala Kesbangpol Halbar M Syarif Ali mengatakan, Memasuki bulan suci ramadhan pihaknya berkolaborasi dengan BPKAD untuk melaksanakan pembagian sajadah secara gratis sebagai bentuk penunjang program prioritas pemerintahan JUJUR yaitu Program Halbar religius.
“Program ini dilaksanakan atas dasar kerjasama antara Kesbangpol dan BPKAD yang mana untuk mengimplementasikan program Halbar Religius sebagaimana yang menjadi program prioritas Bupati dan Wakil Bupati,”ungkapnya
Pria yang akrab disapa Lafdi itu berharap agar apa yang diberikan itu dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya. Selain itu, Ia juga berharap agar nilai toleransi antar umat beragama senantiasa dijaga sehingga dapat menciptakan kedamaian dan ketentraman khususnya di kabupaten halbar.
“Ini juga merupakan bagian dari sedekah, sehingga saya berharap dapat digunakan dengan sebaik-baiknya. Dan untuk menciptakan kedamaian di halbar, saya juga berharap agar nilai-nilai toleransi antara umat beragama selalu dijaga dan dikedepankan dalam kehidupan sehari,”imbuhnya.

Sementara Bupati Halbar James Uang, sebelum menyerahkan bantuan sajadah gratis secara simbolis ke seluruh imam masjid, Ia menyampaikan selamat menyambut bulan suci ramadhan bagi umat muslim.
“Perjalanan waktu tanpa terasa, tahun melewati tahun, dan selangkah Lagi umat muslim tiba waktu menyambut bulan suci ramadhan. Selamat menyambut bulan suci ramadhan bagi umat muslim yang sisa hitungan hari,”ucap Bupati James.
Dikatakan James, bahwa jelang bulan suci ramadhan, hari ini pemda melakukan penyerahan bantuan sajadah secara gratis ke seluruh masjid sebagai bentuk implementasi program halbar religius. Begitu juga berbagi ke rumah ibadah gereja.
“Jadi, untuk memupuk tali silaturahmi serta menjaga nilai-nilai toleransi antar umat beragama di halbar maka program semacam ini harus tetap diterapkan,”ucap James.
Dihadapan seluruh imam se-Halmahera Barat, Politisi partai Demokrat itu berjanji bahwa sebelum Hari raya idul Fitri umat muslim, pemda bakal mencairkan insentif para imam untuk triwulan pertama.
“Jelang Hari Raya Idul Fitri nanti, saya akan perintahkan untuk segera mencairkan insentif Imam selama tiga bulan (triwulan pertama),”tandas James Uang.
Penulis : Eghez
Editor : Redaksi