JAILOLO, Indahnya berbagi di Bulan Ramadhan, Forum Komunitas pengendara motor gede (moge) Bikers Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) menunjukkan kepedulian sosial tinggi dengan berbagi takjil sebanyak lima ratus paket bingkisan. Sabtu (23/04/22) sore jelang Buka Puasa di depan masjid Sigi Lamo Kecamatan Jailolo.
“Untuk pembagian takjil kami sudah melakukan dua hari, jumlah takjil kami berikan sebanyak 500 paket makanan,”ujar Reza pendiri Comunitas bikers Halbar saat ditemui di depan masjid Sigi lamo.
Ia juga menuturkan, kegiatan semacam ini bukan baru pertama kali digalakkan oleh bikers Halbar. sebab sebelumnya, pihaknya sudah berbagai bingkisan juga kepada masyarakat yang membutuhkan, seperti hari natal tahun baru, rumah ibadah, para janda dan juga santuni anak yatim-piatu
“Untuk berbagi bingkisan ini intens kita lakukan, jadi tidak saja pada saat bulan Suci Ramadhan tetapi juga dihari natal tahun baru, dan di gereja, dan bahkan pada anak yatim yang berada di panti asuhan desa acango serta para janda juga kita beri santunan,”bebernya.
Dikatakan Reza, pembentukan bikers Halbar ini tidak lain adalah, terlibat dalam setiap agenda kemanusiaan seperti bakti sosial (baksos) dan bantuan sosial (bansos), bahkan menurut reza kegiatan semacam itu pihaknya sudah sering dilakukan berulang kali.

Tak hanya itu, Ia juga mengaku dengan mendirikan Comunitas Bikers Halbar bukan merupakan semacam geng motor yang ada di jalanan, tetapi semua anggota wajib taat pada setiap aturan lalu lintas.
“Saya bangun baikers motor ini, bukan untuk menjadikan geng motor, tetapi taat pada semua aturan termasuk berlalu lintas, berupa kelengkapan motor kaca spion lampu sein, STNK dan SIM,”tegas Reza selaku Ketua bikers halbar.
Ia juga menambahkan, jika pemerintah daerah ingin berkolaborasi dalam hal pembangunan, Comunitas bikers Halbar siap ikut serta dan mengarahkan semua anggota untuk turut serta terlibat mensukseskan agenda tersebut.
“Kalau pemerintah ingin berkelaborasi dengan bikers halbar soal pembanguna rumah ibadah juga kami siap,”tutup reza.
Penulis : Eghez
Editor : Redaksi