Jelang Pemilu Serentak, Kejari, Polres dan Insan Pers Halmahera Barat Perkuat Sinergitas

- Jurnalis

Kamis, 7 Desember 2023 - 16:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Bersama, Polres, Kejari dan Insan Pers Halmahera Barat

Foto Bersama, Polres, Kejari dan Insan Pers Halmahera Barat

terasmalut, JAILOLO — Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Kejaksaan Negeri (Kejari) bersama Polres Halmahera Barat dan Insan Pers perkuat sinergitas.

Giat tersebut dilakukan untuk bersama-sama menciptakan Kamtibmas yang Aman dan Damai menjelang tahapan Pemilu hingga pasca pesta Demokrasi 2024.

Ajakan tersebut disampaikan oleh Kapolres Halbar, AKBP Indra Andiarta, di Acara “Makan Siang” Bersama Kejaksaan Negeri Halbar, Polres Halbar, BKO Brimob Polda Malut dan Insan Pers di Halbar, bertempat di Halaman kantor Polsek Jailolo, Kamis (07/12) tadi.

Kapolres Halbar AKBP Indra Andiarta kepada wartawan mengatakan, hubungan Kejaksaan dan Polri maupun Insan Pers bersinergi sudah sejak lama terbangun yang sampai saat ini tidak bisa dipisahkan.

 

”Saya Tegaskan peran media sebagai ujung tombak dalam menyampaikan dan menyajikan informasi kepada masyarakat sangatlah dibutuhkan publik,” ucap Kapolres Indra, melalui sambutannya pada Acara Makan Siang.

Baca Juga :  Sinergikan Program Keamanan Pangan Terpadu, Balai POM Sofifi Gelar Advokasi Lintas Sektor di Halbar

Ia juga sangat berterimakasih kepada Bapak Kajari yang sudah mau mengadakan makan siang bersama Polres Halbar dan juga rekan-rekan wartawan. Ini sebagai langkah menumbuhkan sinergitas.

“Apalagi kami bersama kejaksaan dan juga Bawaslu tergabung dengan Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) maka dituntut untuk jaga netralitas dalam mengahadapi Pemilu tidak ada keberpihakan institusi,”ujar Indra.

Ia juga mengaku pihaknya Bangun kerja sama dengan Aparat Penegak Hukum (APH) kejaksaan bahwa Pemilu itu harus netral, yang harus selalu digaungkan.

Harapannya anggota polisi yang suami maupun istrinya yang ikut Calon Legislatif harus tetap netral kalaupun ada yang melanggar sesuai dengan kode etik Untuk Pasal 3 undang-undang tahun 2002 bahwa kepolisian dituntut untuk selalu netral.

“Apabila anggota yang melanggar langsung dikenakan kode etik makanya kita selalu kolaborasi dengan kejaksaan untuk mengawal Pemilu agar berjalan aman dan lancar,”jelasnya.

Baca Juga :  Bangun Keakraban Melalui Komsos, Babinsa Koramil 04/Sahu Himbau Warga Tetap Terapkan 5M

Sementara Kepala Kejaksaan Negeri Halmahera Barat Kusuma Jaya Bulo kepada wartawan mengatakan, Kegiatan hari ini untuk meningkatkan tali persaudaraan dalam hal ini Polres Halbar dan Kejari Halbar kompak dalam menghadapi Pemilu.

“Kita lihat saat ini juga ada personil dari Brimob Polda Malut yang diperbantukan untuk mengawal Pemilu kita juga berterimakasih semoga kita selalu menjalin keakraban,”ujarnya

“Jadi saya dan Kapolres mengundang makan siang ini niatnya tulus tidak ada tendensi apapun. Karena kita disini ada yang dari perantauan jadi harus kita tegur sapa,”tuturnya.

Ia juga mengingatkan kepada masyarakat dan berbagai elemen agar jangan sebarkan isu hoax atau fitnah-fitnah dan membuat keributan segala macamnya. Agar Pemilu yang dihadapi ini dapat berjalan aman, lancar, baik dan kondusif.

“Jangan ada ego-ego sektoral diantara kita tetap selalu jaga keakraban dan kebersamaan,”pungkasnya*(Red/Ghe)

Berita Terkait

Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemda Halbar Hadirkan GPM Jelang Idul Fitri 
Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid
Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 
Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus
TP-PKK Halbar Masa Bhakti 2025-2030 Resmi Dilantik, Bupati James Uang: Eksistensi PKK Harus Lebih Proaktif Untuk Menjawab Tantangan Zaman
Pekan Depan, Pemda Halbar Mulai Start Safari Ramadhan 1446 Hijriah
Ketum dan Ketua Bidang Kemaritiman DPP Dikabarkan Hadir Pada Konferda Ke-II DPD GMNI di Halbar, Ini Harapan Sekretaris 
Periode Kedua, Akselerasi Peningkatan Taraf Hidup Masyarakat Halbar Jadi Fokus Utama Pemerintahan JUJUR
Berita ini 25 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 20:09 WIB

Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemda Halbar Hadirkan GPM Jelang Idul Fitri 

Selasa, 18 Maret 2025 - 03:08 WIB

Safari Ramadhan di Desa Moiso, Pemda Halbar Berikan Bantuan 85 Juta Untuk Pembangunan Masjid

Kamis, 13 Maret 2025 - 20:08 WIB

Halbar Jadi Spesial Lokasi Perdana Safari Ramadhan Gubernur Sherly Laos Hingga Dilaunchingnya Subsidi Mudik 

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:40 WIB

Dukung Pemkab Hadirkan Investor di Halbar, Ketua Fraksi NasDem Yakin Taraf Hidup Meningkat dan Angka Pengangguran Tergerus

Selasa, 11 Maret 2025 - 21:51 WIB

TP-PKK Halbar Masa Bhakti 2025-2030 Resmi Dilantik, Bupati James Uang: Eksistensi PKK Harus Lebih Proaktif Untuk Menjawab Tantangan Zaman

Berita Terbaru

error: