terasmalut.id, JAILOLO — Soroti Dampak penutupan Pelabuhan Jailolo, stok petralite serta ketertiban SPBU, DPC Organisasi Angkutan Daerah (Organda) minta pertimbangkan DPRD dan Pemda lebih Matang.
Sekretaris DPC organda Halbar Ronald Reagen Bubane mengatakan, DPUK (Dewan Pimpinan Unit Khusus Ibu, Jailolo-Tobelo), DPU Ibu-Jailolo, DPU Pariwisata, DPU Barang, DPU Dum Truk Yang Tergolong dalam DPC Organda Halbar Beserta Pengurus Bentor, Ojek dan TKBM menyoroti dampak dari ketiga hal tersebut menyangkut kepentingan masyarakat.
“Kami Meminta Kepada DPRD dan Pemerintah Daerah Agar Dapat Melihat Kembali dan pertimbangkan secara matang Soal Penutupan Pelabuhan Jailolo, Menertibkan Kembali SPBU Jailolo yang saat ini Dapat mengganggu kestabilan pendapatan masyarakat menjelang Hari Raya, semestinya pemerintah dan DPRD sudah memikirkan dampak-dampak ketika tiga hal ini di jalankan,”ucapnya.
Selain itu, lanjut Ronald Stok Petralite yang ada di SPBU Jailolo sesungguhnya bukan untuk angkutan umum tetapi untuk pedagang kios-kios merah yang mendapatkan petralite tersebut.
“jadi tolong di pertimbangkan keputusannya dan dilihat secara matang sesuai aturan yang ada agar tidak berdampak buruk pada masyarakat,”tutupnya.*(Ghez)