terasmalut.id, JAILOLO — Wakil Bupati Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara (Malut) Djufri Muhamad menghadiri langsung Pemakaman (Alm) Hi. Usman Sidik, yang bertempat di Kota Ternate. Senin (06/11/23).
Tampak Wakil Bupati Halmahera Barat Djufri Muhamad didampingi Kabag kesra Iksan Dagasuli, Sekwan DPRD Halbar M Syarif Ali, Kabag Protokoler Ramli Naser beserta sejumlah staf Protokoler.
Wakil Bupati Halbar, Djufri Muhamad dalam kesempatan itu mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya, atas wafatnya Hi. Usman Sidik.
“Atas nama Pemerintah Daerah dan atas nama Pribadi, saya mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas wafatnya Bapak Hi. Usman Sidik,” kata Aron.
Di mata Djufri Muhamad, (Alm) yang merupakan Bupati Halmahera Selatan itu adalah sosok yang luar biasa, mulai dari menjadi buruh kasar hingga berkiprah sebagai seorang wartawan sebelum akhirnya meraih jabatan sebagai Bupati Halmahera Selatan.
“Kepada keluarga yang ditinggalkan, saya berharap semoga diberikan ketabahan dan kesabaran dalam menghadapi kenyataan ini,”tutup Djufri Muhamad.
Kronologi Meninggalnya Bupati Halmahera Selatan
Bupati Halmahera Selatan (Halsel) Hi. Usman Sidik, meninggal dunia saat bermain sepak bola, Minggu (5/11). Diketahui, sebelumnya Usman sempat pingsan saat memperkuat tim Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Halsel dalam laga pembukaan Piala Bupati Cup tahun 2023.
Turnamen tersebut digelar di lapangan Gelora Bahrain Kasuba. Saat itu Usman Sidik dipercaya sebagai kapten kesebelasan dengan menggunakan nomor punggung 18.
Sementara Wakil Bupati Halmahera Selatan, Bassam Kasuba, menjadi kapten dari Pemkab Halmahera Selatan yang menjadi lawan dalam pertandingan itu.
Namun, di tengah pertandingan, Bupati Usman tiba-tiba jatuh di tengah lapangan dan tidak sadarkan diri.
Ia lantas dilarikan ke RS Labuha menggunakan ambulans yang bergerak masuk ke tengah lapangan.
Bupati Usman dinyatakan meninggal dunia oleh pihak Rumah Sakit, setelah sebelumnya dilakukan penanganan medis atas kondisi yang dialami saat pertandingan sepak bola.
Setelah dinyatakan meninggal dunia, pihak Pemda Halsel dan keluarga besar, memberangkatkan jenazah beliau ke Rumah Jabatan Bupati Halsel.
Jenazah Bupati Usman selanjutnya diberangkatkan lagi menuju Ternate di kediaman pribadi beliau juga sekaligus dimakamkan di TPU Kota Ternate.*[Ghez]