IDI Cabang Halbar Kolaborasi Dengan Polres Gelar Pengobatan Gratis

- Jurnalis

Senin, 20 Juni 2022 - 21:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Istimewa (dok/bur)

Foto Istimewa (dok/bur)

HALBAR, defactonews.co – Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Halmahera Barat (Halbar) bersinergi dengan Polres Halbar menggelar Kesehatan sosial. Senin (20/06/22) di Puskesmas Desa Kedi, Kecamatan Loloda.

Kesehatan sosial yang digelar pengurus IDI Cabang Halbar dan Polres Halbar tersebut berupa pengobatan gratis, Sunat Massal, serta bedah minor. Kegiatan itu, merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HUT IDI Cabang Halbar Ke-I dan juga HUT Bhayangkara ke-76.

Turut hadir dalam kegiatan bakti sosial, Bupati Halmahera Barat James Uang, Kapolres, Wakapolres, Ketua Bhayangkari, Ketua IDI Cabang halbar beserta anggotanya, Danyonif RK 732 Banau, unsur muspika serta ratusan warga kecamatan loloda.

Bupati Halbar James Uang dalam sambutannya yang sekaligus membuka kegiatan bakti sosial secara resmi itu mengucapkan terima kasih kepada IDI dan Polres halbar yang sudah memotori pengobatan massal secara gratis sehingga bisa membantu kesehatan masyarakat di loloda.

“Selaku pemerintah daerah, saya tentu sangat mendukung dan terlebih lagi sangat berterima kasih kepada IDI beserta polres jajarannya yang sudah bersedia memberikan pelayanan kesehatan secara gratis kepada masyarakat kecamatan loloda,”tuturnya.

Menurut James, yang dilakukan oleh Polres dan IDI itu merupakan bagian dari penunjang program prioritas Pemerintahan JUJUR dalam menciptakan Halbar sehat.

“Ini juga bagian dari penunjang program prioritas yang sudah digagas oleh saya selaku Bupati dan Wakil Bupati. Tentu ini merupakan suatu kehormatan bagi kami untuk terus memberikan dukungan penuh guna memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang lebih memadai,”tandas James.

Baca Juga :  Mantan Manager PT. SAI Penipu di Halbar Terancam Hukuman 4 Tahun Penjara

Sementara, Ketua IDI Cabang Halbar Dr Joice, M.Sp,An, menyampaikan terimakasih kepada pemerintah daerah yang sudah bersedia memberikan support atas kegiatan kesehatan sosial yang dilakukan oleh IDI dan bhayangkara.

Tampak Sejumlah anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) cabang Halbar bersama Bupati Halbar James Uang (dok/bur)

“Terima kasih kepada Bupati yang telah memberikan support baik itu berupa moril, materil maupun finansial kepada kami untuk acara ini bahkan mau memberi waktunya untuk hadir bersama-sama dengan kita,”ungkapnya.

Dikatakan Joice, Lokus yang diambil oleh pihaknya bersama polres di loloda merupakan pertimbangan serta keputusan bersama. Sebab loloda dinilai wilayah terjauh di halbar yang jauh dari pelayanan kesehatan.

“Tujuan utama dalam rangka HUT IDI pertama ini yakni IDI reborn sebagai bentuk pengabdian untuk negeri, berbakti untuk rakyat sehingga yang menjadi tujuan utamanya yaitu kecamatan loloda yang merupakan satu pertimbangan dan diputuskan untuk dilakukan kesehatan sosial,”tuturnya.

Ia menyebut, sebanyak delapan dokter spesialis yang merupakan tim terbaik yang didatangkan dari RSUD Jailolo ke loloda untuk memberikan pelayanan kesehatan khusus untuk masyarakat setempat.

“Jadi ada delapan dokter spesialis, diantaranya penyakit dalam, bedah mulut, Rehab medik, kandungan dan kebidanan, spesial bedah, dan spesial anastesi, 19 dokter umum dan ada 10 perawat yang siap membantu serta 3 dari kamar operasi RSUD Jailolo. olehnya itu gunakanlah kesempatan sebaik mungkin untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis,”beber Joice.

Joice menambahkan, IDI Cabang halbar juga baru setahun terbentuk yang sebelumnya masih tergabung dengan cabang ternate. Walau demikian menurut Joice pihaknya tetap membuka diri untuk seluruh masyarakat, pemerintah daerah yang ingin bekerja sama dan membutuhkan jasa pelayanan kesehatan.

Baca Juga :  Intens Cegah Stunting, Pemda Halbar Gelar Rakor Intervensi Serentak

“Terima kasih karena ide kami bisa bergayung sambut dengan HUT Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli, sementara HUT IDI tepat pada 29 juni sehingga ini merupakan momen yang baik untuk berkolaborasi bersama untuk mengadakan bakti sosial sebagaimana yang dilakukan saat ini,”cetus Dr Anastesi.

Sementara, Kapolres Halbar AKBP Indra Andiarta, menyampaikan terimakasih kepada IDI yang sudah bersedia berkolaborasi dan pemerintah daerah yang sudah memberikan support, serta masyarakat loloda yang sudah menyambut pelaksanaan pengobatan gratis itu dengan antusias.

“Sebagai rangkaian dalam menyambut HUT Bhayangkara ke-76 dan IDI ke I ini, maka kami dari polres berkolaborasi dengan IDI melakukan pengobatan gratis sebagai tujuan utama memberikan pelayanan kesehatan yang efektif kepada masyarakat kecamatan loloda,”tutur indra

Indra berharap, dukungan yang diperoleh dari pemerintah daerah dan TNI serta seluruh elemen masyarakat itu kedepan polisi semakin dicintai oleh masyarakat sebagai mitra, sebagai pengayom dan pelindung masyarakat.

“Terima kasih kepada IDI halbar yang sudah menginisiasi kegiatan ini sehingga kegiatan disambut penuh antusias oleh masyarakat loloda,”pungkas Indra.

Untuk diketahui, peserta Sunatan masal se-Kecamatan Loloda yang terdata sebanyak 37 anak, sementara untuk pengobatan gratis sebanyak 326 orang yang terhimpun dari balita hingga dewasa.


Penulis : Eghez
Editor   : Redaksi

Berita Terkait

Bupati James Perintahkan Dinkes Bentuk Tim Investigasi Akibat Meninggalnya Bayi di Puskesmas Ibu Tabaru
Peroleh DAK 26 Miliar dari Kemenkes RI, Novi Drakel : Ini Keseriusan JUJUR Aplikasikan Halbar Sehat
Wujudkan Halbar Sehat, James-Djufri Launching Kick Off ILP yang Digagas Bid Kesmas
Tingkatkan Pelayanan Kesehatan yang Prima, Pemda Halbar Distribusi 10 Unit Ambulance di 9 Kecamatan
Soal Pembanguna RS Pratama, Kadinkes Halbar Sebut Masih Tunggu Kajian Kementerian
Wujudkan Program “Halbar Sehat”, Pemkab Halbar Gencar Penurunan Angka Stunting
Intens Cegah Stunting, Pemda Halbar Gelar Rakor Intervensi Serentak
Cegah Stunting, DPD Persagi Malut dan DPC Halbar Gelar Seminar MP-Asi
Berita ini 130 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 24 Februari 2025 - 13:13 WIB

Bupati James Perintahkan Dinkes Bentuk Tim Investigasi Akibat Meninggalnya Bayi di Puskesmas Ibu Tabaru

Selasa, 14 Januari 2025 - 20:27 WIB

Peroleh DAK 26 Miliar dari Kemenkes RI, Novi Drakel : Ini Keseriusan JUJUR Aplikasikan Halbar Sehat

Kamis, 12 September 2024 - 17:41 WIB

Wujudkan Halbar Sehat, James-Djufri Launching Kick Off ILP yang Digagas Bid Kesmas

Kamis, 12 September 2024 - 16:46 WIB

Tingkatkan Pelayanan Kesehatan yang Prima, Pemda Halbar Distribusi 10 Unit Ambulance di 9 Kecamatan

Kamis, 25 Juli 2024 - 12:18 WIB

Soal Pembanguna RS Pratama, Kadinkes Halbar Sebut Masih Tunggu Kajian Kementerian

Berita Terbaru

error: