Tingkatkan Kapasitas Pengelolaan Keuangan Daerah, Kemendagri RI Sosialisasi Permendagri No 77 di Halbar

- Jurnalis

Kamis, 22 Desember 2022 - 19:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Istimewa

Foto Istimewa

JAILOLO, defactonews.co – Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Keuangan Daerah RI Dr. Drs. Agus Fatoni, M.Si Melakukan Kunjungan di Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) Provinsi Maluku Utara. Kamis 22 Desember 2022.

Kedatangan Dirjen Bina Keuangan Daerah RI didampingi oleh Plh Direktur Perencanaan Anggaran Daerah Direktorat Jendral Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri Muhamad Valiandra, SE, dan Plt. Direktur Pelaksanaan Pertanggungjawaban Keuangan Daerah Direktorat Jendral Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri, Rikie, S.STP., M.Si dalam rangkan untuk mensosialisasi Permendagri nomor 77 tahun 2020 tentang pedoman teknis pengelola keuangan daerah, yang di pusatkan di Aula Baekole Kantor Bupati.

Dirjen Bina Keuangan Daerah Agus Fatoni mengatakan, kedatangan pihaknya Halmahera Barat adalah untuk melakukan sosialisasi pengelolaan keuangan daerah, dan tujuannya untuk memberikan pemahaman terhadapan peraturan perundang-undangan di bidang keuangan daerah.

Baca Juga :  Gelar Rapat Koordinasi, Bawaslu Halmahera Barat Tegaskan PKD Efektifkan Pengawasan

“Jadi kedatangan kami di halbar bukan hanya mensosialisasikan pengelolaan keuangan daerah, bahkan kami juga mensosialisasikan kebijakan-kebijakan terkait dengan pengelolaan keuangan daerah dan juga meningkatakan kapasitas di bidang pengelolaan keuangan daerah,”jelas Agus Fatomi saat dikonfirmasi sejumlah media.

Lanjut Agus Fatomi, setelah sosialisasi semua ini dilakukan, pihaknya berharap tata kelola keuangan di Kabupaten Halmahera Barat diharapkan akan semakin baik, dan itu salah satu kunci menuju sukses pengelolaan keuangan daerah.

“Tata kelola keuangan sangat penting karena uang itu harus keluar dengan baik. Baik dengan sisi pendapatan maupun dari sisi belanjanya, termasuk didalamnya adalah terkait dengan adimistrasi pertanggung jawabannya, semisalnya tidak benar pertanggung jawabnya bisa jadi problem, kalau juga tidak tepat sasaran itu juga jadi masalah,”ungkapnya.

Agus juga berharap dengan adanya kegiatan ini, kapasitas SDM di Halmahera Barat semakin meningkat. Ia juga berikan apresiasi kepada kabupaten Halmahera Barat karena begitu semangat meningkatkan SDM di bidang pengelolaan keuangan daerah.

Baca Juga :  Launching Inovasi SIJANK-Halbar, Wabup Djufri Muhamad Apresiasi Kadis dan Staf PUPR

“SDM salah satu kunci keberhasilan pemda selain dana. Dan penting SDM juga penting. Bahkan dengan SDM yang berkualitas tanpa dana pun bisa berbuat. Bahkan dengan SDM berkualitas dapat dilakukan inovasi inovasi dalam persoalan yang ada, sihingga tidak selalu tergantung dari dana,”tandasnya.

Tampak hadir dalam kegiatan Sosialisasi tersebut, Bupati Halmahera Barat James Uang, Wakil Bupati Halmahera Barat Djufri Muhamad, Sekretaris Daerah Syahril Abd Radjak, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Chuzaema Djauhar, Wakil Ketua DPRD Halbar Robinson Missy para SKPD dilingkup pemkab halbar dan juga Camat se-kabupaten Halmahera Barat.

 

Penulis : Eghez

Editor   : Redaksi 

Berita Terkait

Kenakan Seragam Komcad, Bupati Halmahera Barat Ikuti Retreat Kepala Daerah di Magelang
TNI Mulai Siapkan Ratusan Markas untuk Program MBG
Sebanyak 46 Persen Bansos Tak Tepat Sasaran Dievaluasi Bappenas, Kemensos Sebut Ada Perbedaan Sumber Data
Hadiri HKG PKK ke-52 di Solo, Meri Popala Ingatkan Ini Kepada Kader PKK Halbar
Korupsi Dana PEN, KPK Tahan Bupati Muna Laode Muhammad Rusman Emba
Polda Metro Jaya Tetapkan Ketua KPK Sebagai Tersangka Pemerasan Syahrul Yasin Limpo
KPU RI Resmi Tetapkan Nomor Urut Capres-cawapres
Kabid Beacukai Provinsi Aceh Dilaporkan ke Itjen Kemenkeu Buntut Pemblokiran Nomor WhatsApp Wartawan
Berita ini 51 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 22 Februari 2025 - 20:33 WIB

Kenakan Seragam Komcad, Bupati Halmahera Barat Ikuti Retreat Kepala Daerah di Magelang

Sabtu, 21 Desember 2024 - 18:21 WIB

TNI Mulai Siapkan Ratusan Markas untuk Program MBG

Jumat, 21 Juni 2024 - 21:42 WIB

Sebanyak 46 Persen Bansos Tak Tepat Sasaran Dievaluasi Bappenas, Kemensos Sebut Ada Perbedaan Sumber Data

Sabtu, 18 Mei 2024 - 14:36 WIB

Hadiri HKG PKK ke-52 di Solo, Meri Popala Ingatkan Ini Kepada Kader PKK Halbar

Senin, 27 November 2023 - 19:00 WIB

Korupsi Dana PEN, KPK Tahan Bupati Muna Laode Muhammad Rusman Emba

Berita Terbaru

error: